Provinsi Gorontalo

APPERNAS PROVINSI GORONTALO TARGETKAN 500 UNIT PERUMAHAN BERSUBSIDI DI TAHUN 2021

GOTV – Ketua Umum Aliansi Pengembang Perumahan Nasional (Appernas) Jaya, Andre Bangsawan melakukan pertemuan dengan Wakil Gubernur Gorontalo di rumah jabatan Wabug. Pertemuan ini untuk membicarakan mengenai prospek perumahan di Provinsi Gorontalo.

Menurut Andre Bangsawan, Pemerintah Pusat sudah menganggarkan Program Sejuta Rumah tahun 2021. Anggaran untuk pengembangan rumah bersubsidi dari pemerintah mencapai hingga Rp.16triliun. Provinsi Gorontalo sangat potensial untuk pengembangan rumah bersubsidi.
Untuk suksesnya program pembangunan rumah bersubsidi di Provinsi Gorontalo, maka Wakil Gubernur Gorontalo berharap kepada pemda Kabupaten Kota untuk bisa bantu mempermudah proses perizinan pembangunan rumah bersubsidi tersebut.
Appernas Jaya selaku organisasi pengembang perumahan menargetkan untuk wilayah Provinsi Gorontalo akan dibangun 500 unit lebih perumahan bersubsidi. Perumahan tersebut nantinya akan di prioritaskan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS), TNI dan Polri.

Related posts

rtp slot