Provinsi Gorontalo

BEBAS COVID-19, SELURUH KAFILAH MTQ GORONTALO SIAP DIBERANGKATKAN KE SUMBAR

GOTV – Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba melepas kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Provinsi Gorontalo di Aula Asrama Haji Gorontalo.
Sebelum diberangkatkan ke Provinsi Sumatra Barat, seluruh Kontingen Provinsi Gorontalo harus menjalani pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

Kepala Biro Pemerintahan dan Kesra setda Provinsi Gorontalo, Asri Banteng menjelaskan, sebelum diberangkatkan, seluruh Kafilah Provinsi Gorontalo telah menjalani proses swab tes, dan keseluruhan kafilah Provinsi Gorontalo hasilnya negatif.
Mulai dari pemberangkatan hingga selama pelaksanaan MTQ Nasional di Provinsi Sumatra Barat, seluruh Kafilah dan official wajib menjaga protokol kesehatan pencegahan covid-19, bahkan seluruh kontingen yang berangkat telah dibekali handsanitizer dan masker oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo
Pada ajang MTQ Nasional yang akan berlangsung dari 12-21 November 2020 di Provinsi Sumatera Barat, Provinsi Gorontalo mengirim kafilah sebanyak 79 orang. Terdiri dari 43 peserta dan sisanya adalah pelatih, official, dan pendamping dari Pemerintah dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Gorontalo.

Related posts

rtp slot