
Gorontalo.tv.Bumi Panua – Setelah melakukan reses di Desa Kelapa Lima Kecamatan Popayato Timur kali ini srikandi Partai Golkar Popayato Jenni Ema Tulung melaksanakan reses di Desa Telaga Biru Kecamatan Popayato. Rabu (05/02/2025)
Reses titik kedua ini Jenni Ema Tulung didampingi Kadis Perkim Fadli Sanad dan Kepala Desa Telaga Biru
Dihadapan konstituennya Jenni mengatakan, masyarakat diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasinya pada masa reses ini.
Berbagai aspirasi ini akan ditampung dan akan ditindaklanjuti sesuai skala prioritas dan ketersediaan anggaran Pemerintah Daerah.
Jenni juga mengundang beberapa OPD terkait dalam reses ini namun OPD yang hadir hanya Dinas Perkim, sementara Dinas perindagkop yang diundang dari pelaksanaan reses titik pertama hingga berakhirnya reses dititik kedua tidak hadir.
Padahal ungkap Jenni banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat yang berkaitan dengan Dinas Perindagkop seperti bantuan UMKM, Koperasi, permasalahan elpiji dan beberapa hal lainnya.
“Saya sangat kecewa dengan Dinas Perindagkop, sejak reses pertama diundang mereka tidak hadir dengan alasan yang tidak jelas. Saat ditelepon ke Kadisnya nanti ada perwakilan yang kesana, setelah ditelepon perwakilannya katanya tidak ada perintah dari Kadisnya, dari pelaksanaan reses di Kelapa Lima sampai dititik kedua di Desa Telaga Biru Kadis Perindagkop maupun perwakilannya tidak hadir, padahal banyak masyarakat yang menyampaikan aspirasi yang berhubungan dengan Dinas Perindagkop,”jelas Jenni
Ditambahkan Jenni, bahwa aspirasi masyarakat ini diantaranya rehabilitasi rumah layak huni, kekurangan gas elpiji, bantuan UMKM, pengadaan sanitasi air bersih, penerangan jalan desa, pengaspalan jalan lintas desa hingga kekurangan guru agama kristen yang ada di Popayato serumpun
“Sebagian besar keluhan warga ini telah saya usulkan kepada OPD terkait untuk ditindaklanjuti. Seperti halnya rehabilitasi rumah layak huni untuk Desa Bumi Bahari ada 5 unit yang saya usulkan dan semuanya sudah dieksekusi dan telah ditempati, untuk yang ada di Desa Telaga Biru dan Kelapa Lima juga telah saya usulkan dan sudah diterima oleh masyarakat.
Begitu pula untuk bantuan UMKM, baik itu penjual nasi kuning, penjual kue, penjual ikan telah mendapatkan bantuan melalui aspirasi saya. tutup Jenni.(WH)